Credit: Destination New South Wales
Maret 2020

HARI 1 Sydney


Sumber foto: BridgeClimb

 

Awali petualangan Anda di Sydney dengan berjalan menyeberangi objek paling terkenal di kota ini, Jembatan Sydney Harbour. Terdapat trotoar berpagar di pinggir jalan dengan pemandangan pelabuhan dan Gedung Opera yang menakjubkan. Akhiri perjalanan Anda dengan berenang di North Sydney Pool atau mencoba wahana di Luna Park. Untuk perjalanan naik dengan pemandu yang tidak memakan waktu, cobalah BridgeClimb Sampler. Dalam waktu satu setengah jam, Anda dapat mencapai puncak lengkung dalam Jembatan ini untuk menyaksikan pemandangan yang spektakuler di tengah-tengah perjalanan Anda naik. 

 


Sumber foto: Let's Go Surfing

Kunjungi Bondi Beach di sore hari. Anda dapat melihat kepiawaian para peselancar yang sedang mengendarai ombak di Bondi, pantai paling terkenal di Sydney.  Ikutilah bimbingan berselancar dengan Lets Go Surfing dan dalam satu jam saja, dijamin Anda dapat berdiri di papan selancar Anda dan mulai mengendarai ombak. Akhiri aktivitas hari ini dengan menyantap fish and chips di The Bucket List, ditemani panorama pantai yang cantik.

 


Sumber foto: Taronga Zoo

 

 Banyak orang yang tidak tahu bahwa pengunjung Kebun Binatang Taronga dapat menginap di sana, di dalam tenda bergaya safari, menyantap hidangan gourmet di bawah bintang-bintang dan mendapatkan pengalaman interaksi langsing dengan marga satwa eksotis dan asli di kebun binatang tersebut. Rencana perjalanan Roar and Snore mencakup berjalan-jalan senja di sekitar Kebun Binatang Taronga setelah tempat ini ditutup untuk umum, mencicipi canapé, minuman, makan malam prasmanan dan dilanjutkan dengan safari malam.

 

HARI 2


Sumber foto: Glenworth Valley Outdoor Adventures

 

Dari Sydney, tentukan sendiri petualangan Anda! Pusat kegiatan luar ruangan dan menunggang kuda terbesar di Australia berada di Glenworth Valley, di lahan seluas 1.200 hektar, berjarak sekitar 40 menit ke utara kota. Anda dapat melanjutkan dengan menyaksikan satwa liar setempat di Australia Walkabout Wildlife Park dan Australian Reptile Park.

 


Sumber foto: TreeTops

 

Untuk yang suka memacu adrenalin, mereka dapat mencoba TreeTop Crazy Rider, zipline rollercoaster terpanjang di dunia, di TreeTop Adventures di Ourimbah State Forest. Tambang sepanjang 1km ini berliku-liku melewati pepohonan dan mencakup embpat lingkaran 360 derajat, satu lingkaran 540 derajat dan dua turunan yang memacu detak jantung. 

 

HARI 3


Sumber foto: Destination NSW

 

Jangan lewatkan sesi memberi makan Pelikan yang terkenal di The Entrance. The Pelican Feed ini bertempat di wilayah pantai The Entrance pada pukul 3:30 sore setiap hari dan salah satu daya tarik wisata paling populer di Pesisir Tengah, yang menghibur sembari mendidik pengunjung dan warga lokal tentang koloni pelikan setempat.

 


Sumber foto: The Legendary Pacific Coast

 

Kira-kira satu jam ke utara dari The Entrance adalah kota Lake Macquarie di Pesisir Tengah New South Wales. Pasir keemasan dan air jernih pantai Lake Macquarie adalah yang terbaik di antara pantai yang ada di New South Wales, dan Caves Beach memiliki gua dan kolam batu yang mengagumkan. Anda dapat menyewa perahu tinnie seharian dan menjelajahi teluk kecil berpasir, pulau dan teluk tersembunyi di kota ini.

 

HARI 4 


Sumber foto: Hunter Valley Gardens

 

Dari pesisir, kunjungi pusat kebun anggur. Hunter Valley berjarak dua jam dari Lake Macquarie melalui jalur darat dan adalah wilayah perkebunan anggur tertua di Australia yang terkenal akan varietas semillon dan shiraznya. Nikmati jalan-jalan di taman Hunter Valley Gardens yang berpanorama indah, dengan menyusuri jalur pejalan kaki sepanjang 8km melewati pepohonan rindang, semak belukar lebat, tanaman bunga, taman bermain anak-anak bertema, air terjun, patung dan banyak lagi.

 


Sumber foto: Balloon Aloft

 

Sempatkanlah untuk mampir ke Audrey Wilkinson, salah satu kebun anggur tertua di wilayah ini. Anda dapat menggelar piknik di tengah tanaman anggur, menjelajahi gudang anggur atau menginap di pondok tamu di kebun anggur bersejarah ini. Dan jangan lewatkan kesempatan untuk melihat panorama Hunter Valley dari balon udara. Baloon Aloft telah melayani wisata balon udara fajar, lengkap dengan sampanye dan sarapan, selama lebih dari 35 tahun. Dan untuk si kecil, akhiri hari Anda dengan mencicipi semua yang ada sepanjang jejak jajanan di Sabor Dessert Bar, Cocoa Nib, dan Cupcake Espresso.

 

HARI 5


Sumber foto: Destination NSW

 

Port Stephens berjarak sekitar satu setengah jam berkendara menuju pesisir. Dengan 26 pantai berpasir keemasan, teluk luas berair biru dan banyak teluk kecil yang cantik, Port Stephens adalah tempat wisata pantai sekeluarga yang tenteram dengan hidangan laut segar dan kegiatan luar ruangannya seperti bersepeda quad.

HARI 6


Sumber foto: Destination NSW

 

Nikmati hari Anda dengan berpetualang di Stockton Bight Sand Dunes yang terkenal, di Worimi Conservation Lands di Anna Bay. Kontur pasir di sini senantiasa berubah. Terbentuk ribuan tahun yang lalu, gundukan pasir pesisir bergerak yang terbesar di Belahan Dunia bagian Selatan ini adalah pemandangan yang spektakuler. 

 


Sumber foto: Destination NSW, Hugh Stewart

 

Terdapat gundukan pasir yang menjulang tinggi hingga 40 meter di atas permukaan laut dan lerengnya yang curam cocok untuk selancar pasir, aktivitas seru yang dapat Anda lakukan sepanjang tahun. Anda dapat berselancar pasir menuruni gundukan besar, menjelajahi wilayah yang luas ini menggunakan Hummer 4WD atau di sepeda motor quad 400cc, dan untuk petualangan yang tidak biasa, Anda juga dapat menyewa unta.

 


Sumber foto: Irukandji Shark and Ray Encounters

 

Kunjungi Irukandji Shark dan Ray Encounters di Port Stephens pada sore harinya. Wisata dengan pemandu di akuarium interaktif membawa Anda sekeluarga bertemu hiu dan pari, dan Anda semua bahkan dapat menyentuh dan memberi makan satwa-satwa ini!


ANDA JUGA MUNGKIN MENYUKAI

     SHARE
HOME HIGHLIGHTS TRAVEL QUIZ DESTINASI INSPIRASI WISATA PROMO PESAN SEKARANG RENCANA TENTANG
PILIH NEGARA :
Language :